Aura Bright - Skincare untuk Menyamarkan dan Memudarkan Bekas Jerawat
Heyyoo gengs! Apa kabar niih? Gak kerasa udah bulan Oktober lagi looh.. Masih pada di rumah aja atau udah mulai ke kantor nih? Jangan lupa untuk jaga kesehatan yaa, baik jasmani maupun rohani..
Menjaga kesehatan kulit wajah juga penting loh gengs, jangan sampai kulit kita semakin menua dan ikutan stress :( Nah, di artikel kali ini, aku mau share produk yang lagi aku pakai selama 2 - 3 minggu terakhir. Awalnya aku pun gak tau ada brand lokal yang satu ini, namanya Aura Bright. Ada yang pernah dengar?
Aura Bright adalah skincare lokal asal Indonesia, yang produknya diformulasikan di Korea looh, jadi tentunya punya kualitas yang sangat bagus. Namun, produk yang bagus apakah bisa cocok di kulitku? By the way, buat yang belum tahu, kulitku termasuk sensitive dan combination skin , jadi ada beberapa kandungan yang kadang gak cocok sama aku seperti fragrance dan alcohol. Untungnya, produk Aura Bright bukan hanya sudah ber BPOM, tapi juga sudah mendapat sertifikat halal MUI, jadi lebih tenang deh ^^
Ada 2 produk yang aku coba, yaitu serum dan juga cream nya. Penasaran kira-kira cocok nggak ya produk Aurabright ini di kulit aku? Yuk, langsung aja kita masuk ke reviewnya ^^
Glutathione & Vitamin C Serum
Produk ini datang dengan kemasan botol berwarna biru dengan desain yang simple. Karena tidak ada dusnya, maka seluruh keterangan ditulis pada stiker yang ditempelkan di badan botol. Untuk mengetahui produk masih baru, terdapat stiker "safety" sebagai tanda bahwa produk masih belum dibuka. Terdapat pula QR Code untuk mengecek keaslian produk. Kekinian banget kaan..
Produk ini memiliki aplikator berupa pipet sehingga memudahkan kita untuk memakai serumnya. Karena mengandung vitamin C, sebaiknya disimpan di suhu yang sejuk dan terhindar dari sinar matahari langsung, sekitar 5 - 15 derajat Celcius yaa..
Kandungannya pun cukup menjanjikan untuk menyamarkan bekas jerawat. Selain Ascorbic Acid, produk ini juga mengandung Niacinamide dan Glutathione yang dapat membantu mencerahkan wajah dan memudarkan bekas jerawat, sekaligus melembabkan kulit. Berdasarkan klaimnya, produk ini juga bisa membantu mengontrol minyak dan memudarkan garis-garis halus looh..
Namun, aku pribadi lebih menyarankan untuk memakai produk ini di area kulit yang hanya ada bekas jerawatnya, jangan yang masih ada jerawat aktifnya yaa.. Jadi kalau kalian masih ada jerawat aktif, lewati saja (jangan dipakaikan serumnya) ^^
Serum ini tidak berwarna, teksturnya sendiri tidak terlalu kental dan tidak terlalu cair. Mudah diratakan di kulit, dan tidak terasa lengket setelahnya. Untuk sebuah serum vitamin C, wanginya tidak terlalu "mirip jeruk", lebih mirip dengan obat yang ada vitamin C nya.
Pemakaiannya bisa untuk pagi maupun malam hari, namun aku sendiri lebih menyarankan untuk memakainya di malam hari saja, setelah memakai toner dan atau essence. Cukup pakai 2 - 4 tetes dan kemudian ratakan ke seluruh wajah.
Seperti yang sebelumnya aku bilang, produk ini sudah ber BPOM (NA 18181900432), serta sudah bersertifikasi halal MUI. Oh ya, serum ini netto nya 15mL, dengan harga Rp. 212.500,-. Untuk foto before - after nya bisa kalian lihat di akhir artikel ini yaa..
Tranexamic Acid Whitening Cream
Produk selanjutnya adalah cream. Meskipun tertulis di kemasan hanya "cream" saja, namun sebenarnya produk ini adalah night cream, yaitu cream yang digunakan hanya pada malam hari. Kemasannya cukup simple, dengan bentuk pot / jar tanpa kemasan dus. Ada plastik transparan yang membungkus kemasan, sebagai ciri bahwa produk masih baru dan belum digunakan.
Di bagian badan jar nya terdapat keterangan dasar, namun jujur menurutku tulisannya terlalu kecil sehingga sulit dibaca. Untuknya ada QR Code untuk nomor BPOM nya, jadi bisa di cek manual di website BPOM. Oh ya, nomor BPOM nya adalah NA 18181900431 , dengan netto produk 10 gram.
Di bagian dalam, terdapat tutup pemisah agar produk lebih higienis. Kandungannya pun cukup menarik, ada tranexamic acid untuk mengatasi hiperpigmentasi (memudarkan bekas jerawat) dan merangsang pembentukkan melanin pada kulit, ada pula Allantoin yang membantu melembabkan kulit serta sebagai anti-oksidan, serta Niacinamide untuk membantu mencerahkan dan melembabkan kulit. Pada klaimnya pun disebutkan bahwa cream ini bisa membantu meratakan warna kulit sehingga wajah menjadi lebih cerah ^^
Warna produk nya sendiri putih susu, dengan tekstur yang agak kental namun tetap mudah diratakan. Hampir tidak tercium wangi apapun dari cream ini.
Meskipun namanya "whitening", tapi tidak menimbulkan efek putih instan kok gengs, jadi kalian gak usah khawatir.. Lagipula namanya skincare, pasti butuh waktu dan kesabaran untuk memakai nya ^^
Pemakaiannya cukup ambil secukupnya dan ratakan di kulit kalian, kalian bisa pakai setelah memakai serum dan moisturizer yaa.. Oh ya, cream ini akan bekerja lebih baik dengan pemakaian serum yang dapat mencerahkan kulit juga, seperti serum vitamin C, agar hasilnya pun lebih maksimal.
Kalian bisa membeli produk ini dengan harga Rp. 180.000,-
Pengalaman Pribadi
Biasanya, untuk produk yang mengandung vitamin C, bisa menimbulkan purging pada kulit yang belum terbiasa. Namun, di kulitku tidak terjadi efek purging, entah karena kandungannya, atau karena kulitku yang sudah terbiasa. Untuk kalian yang pertama kali memakai vitamin C, lebih baik kalian mencoba di salah satu area kulit (patch test) sebelum memakai di seluruh kulit wajah.
Pada foto kiri, kalian bisa lihat bekas jerawat di area dagu yang cukup jelas, karena bekasnya masih baru dari jerawat aktif sebelumnya. Aku memakai produk serum selama 1 minggu pertama (hanya serum saja), kemudian aku tambahkan cream nya mulai minggu ke 2 dan ke 3. Jadi, total aku memakai produk adalah 3 minggu untuk serum dan 2 minggu untuk cream.
Pada foto kanan, kalian bisa lihat jerawat di area dagu sudah lebih samar daripada sebelumnya. Secara keseluruhan pun, kulitku terlihat sedikit lebih cerah. Untuk perbedaan undertone, ini hanya efek dari foto dan cahaya saja.
Oh ya, mungkin di foto tidak terlalu kelihatan, tapi kulitku terasa lebih lembab, plumpy dan sehat setelah memakai 2 produk Aurabright ini 💛
Jadi gimana gengs, kalian mau coba kedua produk ini? Kalau ya, kalian bisa cek di Official Store Aura Bright di Shopee :
Glutathione & Vitamin C Serum (klik!)
Dengan hasil yang cukup bagus, apalagi ini adalah produk lokal, kalian bisa banget cobain dan langsung rasakan saja manfaatnya XD
Segitu dulu review aku kali ini semoga membantu buat kalian yang sedang mencari serum dan cream untuk bekas jerawat. Kalau kalian mau coba yang mana nih ? Komen di bawah ya.. See you on my next post gengs ! ^^
1 komentar
Wah kamu nyobain krimnya juga ya. Penasaran sih sama si tranexamic acid ini
ReplyDelete