Honest Review Natur Miracle Renew Skin Serum [Bahasa Indonesia]

by - Wednesday, June 24, 2020


Haloo geengs, apa kabar? Semoga semuanya sehat-sehat yaa.. Memasuki usia 25 tahun, aku mulai concern nih sama produk-produk anti aging. Pas banget, di artikel aku kali ini, aku mau membahas tentang produk baru dari Natur yaitu Natur Miracle Renew Skin Serum. Sebelum masuk ke reviewnya, aku mau tanya dulu deh ke kalian. Kalian tahu brand Natur kan? 

Brand ini adalah salah satu brand lokal yang sudah cukup lama hadir di Indonesia yaitu sekitar 20 tahun looh! Natur memiliki rangkaian produk yang berhubungan dengan perawatan tubuh seperti hair care, body care dan lain-lain sekarang mereka punya produk-produk perawatan wajah juga loh. 

(source : Instagram @backtonatur)

Untuk serumnya sendiri mereka punya 3 varian yaitu brightening serum (mengandung Vitamin C & Sour Lime), calming serum (mengandung Cica & Witch Hazel), dan juga renew skin serum (mengandung Ginseng &Probiotic). Nah yang aku bahas hari ini adalah Renew Skin Serum. Penasaran nggak produknya seperti apa? Yuk langsung aja kita lanjut ke honest review dari aku ini ^^

Kemasan / Packaging


Untuk kemasannya, produk ini hadir dengan kemasan dus / box yang terbuat dari cardbox standar yang tidak terlalu tebal ataupun tipis, tapi desain nya gemes banget ya ampun! Kalian bisa lihat langsung di foto di bawah ini.


Pada kemasan dus / box ini tertera keterangan-keterangan dasar seperti kandungan, cara pakai dan juga klaim-klaim dari produk ini. Tentunya produk ini juga sudah terdaftar di BPOM jadi ada nomor BPOM nya di kemasannya, bahkan ada barcode yang bisa kita scan looh!


Sementara itu, kemasan produknya sendiri adalah berbentuk botol dengan desain yang sangat simple. Ada stiker yang ditempel bertuliskan nama produk, netto, dan expired date. Netto nya adalah 30ml.

Botolnya ini terbuat dari plastik tebal yang cukup kokoh dan semi transparan, dengan finish doff. Detail bagian tutupnya berupa pipet berwarna putih dengan desain tutup ulir / putar.

Dari segi kemasan, menurutku ini sudah setara dengan produk-produk luar negeri dengan kualitas yang oke banget! Bangga deh sama produk lokal sekarang ^^

Kandungan  / Ingredients


Natur Renew Skin Serum ini memiliki kandungan yang cukup unik. Kandungan utamanya yaitu ginseng dan probiotik, yang keduanya bermanfaat untuk anti-aging. Ginseng biasa kita temukan di produk hair care dengan fungsi untuk menguatkan akar rambut, ternyata juga bisa berfungsi sebagai antioksidan pada kulit wajah looh.. Ginseng juga dapat membantu menyamarkan kerutan halus.

Sementara itu, probiotik atau Galactomyces yang masih merupakan keluarga Fungi, dapat membantu untuk mengencangkan / mengenyalkan kulit wajah sehingga tampak lebih sehat dan muda. 

Oh ya, serum ini juga mengandung Niacinamide looh, jadi dapat membantu untuk menyamarkan bekas jerawat juga. Multifungsi banget kaan.. Selain itu, serum ini tidak ditambahkan alcohol maupun pewangi tambahan, jadi seharusnya lebih aman untuk kulit sensitif seperti aku!

Serum ini bisa dipakai mulai dari usia 20 tahun, jangan sampai terlambat memakai produk anti-aging ya geengs!

Ingredients : Aqua, Galactomyces Ferment Filtrate, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Panax ginseng root Extract, Phenoxyethanol, Cyclopentasiloxane, Sodium Hyaluronate, Imidazolidinyl Urea, Hydroxyethylcellulose, Niacinamide, Phenyl Trimethicone, Carbomer, Allantoin, Panthenol, Sodium PCA, Tetrasodium EDTA, Potassium Hydroxide, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Biosaccharide Gum-1.


Tekstur dan Aroma


Kalau dari teksturnya, serum ini cukup kental pada awalnya, namun setelah terkena panas dari kulit kita, teksturnya perlahan akan melting / meleleh menjadi lebih cair dan mudah diratakan. Keren banget kaan.. Gak heran mereka bikin tagline “Drops of Miracle” , karena ternyata produknya ajaib banget, such a miracle di setiap tetesnya ^^ Setelah diratakan, kulit akan terasa lebih plumpy dan lembap.


Aromanya pun tidak terlalu menyengat, bahkan cenderung tidak ada aroma nya, karena tidak ada tambahan fragrance nya juga, which is very great for sensitive skin like me. Selain itu, produk ini juga aman dipakai untuk semua jenis kulit looh.. 

Cara Pakai dan Pengalaman Pribadi


Cara Pakai serum ini pun cukup mudah loh geengs!

- Teteskan ke telapak tangan atau langsung ke wajah. Aplikasikan secara merata ke kulit wajah
- Pijat perlahan ke arah atas, agar penyerapan lebih maksimal
- Dapat digunakan setiap pagi dan malam hari.

(perbedaan cahaya karena foto diambil pada hari dan waktu yang berbeda)

Aku memang baru mencoba serum ini selama satu minggu, namun serum ini sudah membuat kulitku terasa lebih sehat dan lembab sejak awal pemakaian. Aku menggunakannya hanya di pagi hari, namun bisa dipakai pagi ataupun malam hari kok! 

Kalau pagi hari, jangan lupa untuk memakai sunscreen setelahnya yaa! Oh ya, make up juga jadi lebih nempel dan tahan lama kalau sebelumnya kita pakai serum ini ^^

Harga dan Tempat Pembelian

Serum ini bisa kalian beli dengan harga Rp. 170.000 saja! Tapi di Shopee dan Lazada nya sering diskon looh, terakhir aku lihat harganya bisa diskon sampai 50rb! Lumayan banget kaan.. Langsung aja cek di :




Semoga artikel ini bisa membantu buat kalian yang sedang mencari serum anti-aging ataupun serum multifungsi. Nah, kalau ada yang mau ditanyakan atau mau curhat, silakan komen aja di bawah ya atau kalian juga bisa follow Instagram @backtonatur buat info lengkapnya. Ok, see you on my next post, geengs!

You May Also Like

3 komentar

  1. Natur udah merambah kek perskincare an ya 😍😍 penasaran deh warna brandingnya lucu banget

    ReplyDelete
  2. Kandungannya bagus-bagus banget, makin tertarik mau coba deh 😍

    ReplyDelete
  3. Kandungan nya bagus2 bgt 😍😍 harganya jg affordable 💖 thx for review ka cimutt 💖

    ReplyDelete

Total Pageviews