Sarae Hills, Wisata Selfie Serba Ada [Experience, Bandung]
Nama kawasan ini adalah Sarae Hills. Letaknya di jalan Pageurmaneuh RT 05 RW 07, Kecamatan Lembang, Kab. Bandung Barat. Dulu, nama tempat ini adalah Kawasan Wisata Punclut, namun sejak awal tahun 2019, namanya berubah menjadi Sarae Hills. Sarae dalam bahasa Sunda artinya "bagus-bagus" (menunjukkan banyak yang bagus, bukan cuma satu). Sementara Hills dalam bahasa Inggris yang berarti bukit.
Memang, letak Sarae Hills ini di puncak perbukitan, dan view alamnya sangat keren dan indah. Selain bisa merasakan view alam dari atas perbukitan, ada banyak tempat yang bisa kalian jelajahi di sini, dan setiap tempat memiliki keunikan masing-masing.
Untuk masuk ke kawasan Sarae Hills, kalian tidak dikenakan biaya apapun. Paling biaya parkir kalau kalian membawa kendaraan pribadi, siih.. Untuk motor, biaya parkir di jam pertama adalah Rp. 3.000 dan Rp. 2.000 per jam selanjutnya. Sementara itu, untuk mobil, biaya parkir di jam pertama adalah Rp. 5.000 dan Rp. 4.000 per jam selanjutnya.
Jika tidak masuk ke tenant, kalian bisa berfoto di beberapa tempat seperti foto di atas dan foto cover postingan blog ini. Namun untuk tempat lainnya, kalian harus masuk ke tenant, ada yang gratis dan ada juga yang memakai sistem voucher. Gak usah khawatir, karena vouchernya bisa ditukarkan, kok.. Jadi hitungannya tetap gratis, sih.. Berikut informasi lengkap tentang tenant nya!
Buat teman-teman yang pernah main ke daerah Punclut pasti tidak asing dengan Tafso Barn. Mengusung tema "makan di dalam sangkar burung", Tafso Barn sudah cukup sering didatangi oleh turis-turis luar kota. Sambil makan, kita bisa menikmati keindahan alam, sangat cocok untuk kalian yang senang makan ala piknik; karena di Tafso Barn mirip seperti piknik tapi lebih mewah dan nyaman.
Sementara itu, Boda Barn terletak tepat di "atas" Tafso Barn. Bukan dalam 1 gedung loh, tapi di atas maksudnya adalah berbeda letak tapi masih dalam satu kawasan. Karena ini adalah bukit, jadi jangan heran dan bingung ya XD Bayangkan saja dalam 1 bukit, ada beberapa daerah, dalam 1 daerah ada yang letaknya "di atas" dan "di bawah". Menarik, kan? 😂
Boda Barn sendiri lebih "eksklusif" karena ruang makannya di indoor, tapi ada juga area outdoor nya seperti foto di atas. Desainnya sangat cantik dan gedungnya bisa dipakai untuk resepsi pernikahan yang bisa menampung hingga 300 orang. Hmm apa aku nikahan di sini aja, yah? *eehh*
Untuk menu makanannya, Boda dan Tafso Barn memiliki berbagai pilihan Indonesia Food dan juga European Food.
Lereng Anteng juga sudah lumayan terkenal di telinga para turis. Konsepnya makan di indoor tapi bisa sambil menikmati keindahan alam di sekeliling. Ini karena bagian samping dari gedungnya tidak memiliki tembok alias bolong, jadi bisa langsung merasakan semliwir angin yang sejuk khas perbukitan.
Di sini terdapat pula beberapa saung kecil yang menghadap ke bukit di depannya, bisa untuk pasangan ataupun keluarga kecil maksimal 6 orang, yang bisa ditempati dengan minimal order. Untuk menu makanannya, Lereng Anteng menyediakan lebih banyak pilihan Indonesia Foods and Snacks.
Bacanya bisa dua cara : de blangkon (Indonesian's way) atau de blank - on (international's way). Dari namanya, terdengar sangat khas Indonesia. Logonya juga ada blangkon nya, dan konsep yang diusung pun sangat khas Indonesia yaitu makan di dalam rumah joglo.
Ada beberapa lantai dan semuanya cozy banget. Lagi-lagi, ingatlah bahwa ini adalah bukit, jadi ada beberapa lantai gitu, seru kaann.. Kapsitasnya bisa mencapai 400 orang. Makanannya sendiri sudah jelas berupa Indonesian Food, dan menu andalannya adalah Iga Bakar Madu. Hmmm sounds soo yummy!
Mungkin beberapa dari kalian pernah mendengar nama ini. Konsepnya sangat Eropa, ada semacam kastil dan jembatan yang sangat legendaris dan banyak dijadikan spot foto oleh teman-teman di Instagram. Gak heran, karena memang inilah salah satu daya tarik Dago Bakery yang berbeda dengan tenant lainnya.
Makanannya lebih banyak menu Eropa, tapi ada beberapa Indonesian Food juga kok. Untuk masuk ke sini, kalian harus beli tiket masuk berbentuk voucher sebesar Rp. 15.000 . Nantinya, voucher ini bisa ditukarkan ke makanan atau minuman, atau bisa juga ditukarkan untuk masuk ke spot foto yang bernama Infinity Mirror Room.
Untuk masuk ke sini, kalian harus beli tiket masuk berbentuk voucher sebesar Rp. 15.000 . Nantinya, voucher ini bisa ditukarkan ke makanan atau minuman, atau bisa juga ditukarkan untuk masuk ke spot foto yang berada di paling atas daerah Cakrawala, yang bernama Cakrawala Skywalk. Makanan di sini kebanyakan Indonesian Foods and Snacks, tapi ada es krim juga, loohh.. Selengkapnya (klik!)
Terakhir, adalah tempat yang sangat kids-friendly, karena di dalamnya ada beberapa area permainan. Untuk masuk ke sini, kalian harus beli tiket masuk seharga Rp. 10.000/ orang untuk weekday, dan Rp. 15.000/ orang untuk weekend. Tiket ini murni hanya tiket masuk saja.
Di dalam sini, ada ayunan gemes seperti foto di atas, dan ini gratis. Cocok buat rebahan manja, menikmati alam. Kalau kalian bawa anak kecil, ada juga area mandi bola (dan berbayar), kemudian kalian bersama pasangan bisa menunggu di sini 😂
Kalau ingin memacu adrenalin, kalian bisa naik Giant Swing ini. Pemandangannya luar biasa keren, benar-benar alam banget! Untuk naik ini, kalian harus beli tiket terpisah seharga Rp. 50.000 (weekday) dan Rp. 65.000 (weekend)
Gimana, gengs? Kalian mau mampir ke tenant mana aja, nih? Atau ada request tenant mana yang sebaiknya aku bahas lebih lanjut? Coba tinggalin komentar yaa hihii.. See you on my next post, gengs!
Memang, letak Sarae Hills ini di puncak perbukitan, dan view alamnya sangat keren dan indah. Selain bisa merasakan view alam dari atas perbukitan, ada banyak tempat yang bisa kalian jelajahi di sini, dan setiap tempat memiliki keunikan masing-masing.
Untuk masuk ke kawasan Sarae Hills, kalian tidak dikenakan biaya apapun. Paling biaya parkir kalau kalian membawa kendaraan pribadi, siih.. Untuk motor, biaya parkir di jam pertama adalah Rp. 3.000 dan Rp. 2.000 per jam selanjutnya. Sementara itu, untuk mobil, biaya parkir di jam pertama adalah Rp. 5.000 dan Rp. 4.000 per jam selanjutnya.
Jika tidak masuk ke tenant, kalian bisa berfoto di beberapa tempat seperti foto di atas dan foto cover postingan blog ini. Namun untuk tempat lainnya, kalian harus masuk ke tenant, ada yang gratis dan ada juga yang memakai sistem voucher. Gak usah khawatir, karena vouchernya bisa ditukarkan, kok.. Jadi hitungannya tetap gratis, sih.. Berikut informasi lengkap tentang tenant nya!
1. Boda & Tafso Barn
Buat teman-teman yang pernah main ke daerah Punclut pasti tidak asing dengan Tafso Barn. Mengusung tema "makan di dalam sangkar burung", Tafso Barn sudah cukup sering didatangi oleh turis-turis luar kota. Sambil makan, kita bisa menikmati keindahan alam, sangat cocok untuk kalian yang senang makan ala piknik; karena di Tafso Barn mirip seperti piknik tapi lebih mewah dan nyaman.
Sementara itu, Boda Barn terletak tepat di "atas" Tafso Barn. Bukan dalam 1 gedung loh, tapi di atas maksudnya adalah berbeda letak tapi masih dalam satu kawasan. Karena ini adalah bukit, jadi jangan heran dan bingung ya XD Bayangkan saja dalam 1 bukit, ada beberapa daerah, dalam 1 daerah ada yang letaknya "di atas" dan "di bawah". Menarik, kan? 😂
bisa foto romantis nih di sini XD |
Boda Barn sendiri lebih "eksklusif" karena ruang makannya di indoor, tapi ada juga area outdoor nya seperti foto di atas. Desainnya sangat cantik dan gedungnya bisa dipakai untuk resepsi pernikahan yang bisa menampung hingga 300 orang. Hmm apa aku nikahan di sini aja, yah? *eehh*
Untuk menu makanannya, Boda dan Tafso Barn memiliki berbagai pilihan Indonesia Food dan juga European Food.
2. Lereng Anteng Panoramic Coffee
Lereng Anteng juga sudah lumayan terkenal di telinga para turis. Konsepnya makan di indoor tapi bisa sambil menikmati keindahan alam di sekeliling. Ini karena bagian samping dari gedungnya tidak memiliki tembok alias bolong, jadi bisa langsung merasakan semliwir angin yang sejuk khas perbukitan.
Di sini terdapat pula beberapa saung kecil yang menghadap ke bukit di depannya, bisa untuk pasangan ataupun keluarga kecil maksimal 6 orang, yang bisa ditempati dengan minimal order. Untuk menu makanannya, Lereng Anteng menyediakan lebih banyak pilihan Indonesia Foods and Snacks.
3. De Blank'on
Ada beberapa lantai dan semuanya cozy banget. Lagi-lagi, ingatlah bahwa ini adalah bukit, jadi ada beberapa lantai gitu, seru kaann.. Kapsitasnya bisa mencapai 400 orang. Makanannya sendiri sudah jelas berupa Indonesian Food, dan menu andalannya adalah Iga Bakar Madu. Hmmm sounds soo yummy!
4. Dago Bakery
Mungkin beberapa dari kalian pernah mendengar nama ini. Konsepnya sangat Eropa, ada semacam kastil dan jembatan yang sangat legendaris dan banyak dijadikan spot foto oleh teman-teman di Instagram. Gak heran, karena memang inilah salah satu daya tarik Dago Bakery yang berbeda dengan tenant lainnya.
adakah Pangeran yang akan menyelamatkanku? XD |
Makanannya lebih banyak menu Eropa, tapi ada beberapa Indonesian Food juga kok. Untuk masuk ke sini, kalian harus beli tiket masuk berbentuk voucher sebesar Rp. 15.000 . Nantinya, voucher ini bisa ditukarkan ke makanan atau minuman, atau bisa juga ditukarkan untuk masuk ke spot foto yang bernama Infinity Mirror Room.
5. Cakrawala Sparkling Nature Restaurant
Kalau kalian mencari tempat yang bisa duduk-duduk manja di bean bag ala-ala piknik di Bali, maka kalian bisa coba makan ke sini. Ada 2 tempat, yang pertama full oudoor tanpa atap, dan yang kedua semi-indoor, ada atap tapi dari kaca, jadi tetep bisa melihat keindahan bintang-bintang di atas 😂outdoor (kiri) , semi outdoor (kanan) |
6. D'Dieuland
Terakhir, adalah tempat yang sangat kids-friendly, karena di dalamnya ada beberapa area permainan. Untuk masuk ke sini, kalian harus beli tiket masuk seharga Rp. 10.000/ orang untuk weekday, dan Rp. 15.000/ orang untuk weekend. Tiket ini murni hanya tiket masuk saja.
Di dalam sini, ada ayunan gemes seperti foto di atas, dan ini gratis. Cocok buat rebahan manja, menikmati alam. Kalau kalian bawa anak kecil, ada juga area mandi bola (dan berbayar), kemudian kalian bersama pasangan bisa menunggu di sini 😂
Gimana, gengs? Kalian mau mampir ke tenant mana aja, nih? Atau ada request tenant mana yang sebaiknya aku bahas lebih lanjut? Coba tinggalin komentar yaa hihii.. See you on my next post, gengs!
4 komentar
Seru banget liburan di bandung, thanks infonya ya beb
ReplyDeleteSeru banget yaa, hayuuu kita maen ke sana lagi. Kemarin belum puas, hihihi
ReplyDeleteMakini banyak aja nih ratjun di Bandung, cuma kadang kepikiran macetnya nggak tahan beb kalo ke sana
ReplyDeleteWid, aku paling pengen ke tempat spot foto yang romantisnya :D
ReplyDelete