Keep Moisture with Joylab Moisture Bomb Series [Honest Review Bahasa Indonesia]

by - Tuesday, September 17, 2019

- Cara Melembabkan Kulit Sepanjang Hari -

Heyyoo geengs! Jenis kulit kalian apa, nih? Apakah berminyak? Atau kering? Atau, kombinasi kayak aku? Agak sensitif? Sensitif banget? Gampang berjerawat alias acne prone? 😂

Kenapa aku nanya jenis kulit kalian? Karena, semua jenis kulit itu butuh kelembaban alias moisture. Sebelumnya, apakah kalian sudah tau perbedaan hydrating dan moisturizing? Nah loh, apa lagi tuh?

Singkatnya, hydrating adalah memberi / mengikat kandungan air ke kulit kita, alias "menambah" kandungan air sehingga kulit akan terasa lebih lembab. Sementara itu, moisturizing adalah menahan atau mengunci kandungan air (dan minyak) yang ada di kulit agar tidak hilang kembali.

Dari pengertian singkat tadi, kalian bisa memilih jenis produk apa cocok untuk kulit kalian. Apakah kulit kalian lebih butuh hydrating, moisturizing, atau keduanya.

Untuk kulitku yang kombinasi dan sensitif, aku lebih memilih keduanya, dengan takaran yang seimbang. Selain itu, aku juga punya concern untuk menghilangkan bekas jerawat, jadi jika ada produk yang bisa membantu kulitku untuk improve bekas jerawat sekaligus moisturizing / hydrating, maka rasanya akan lebih praktis. 

Beruntung, aku menemukan Joylab Moisture Bomb yang bisa membantu aku mengatasi permasalahan kulitku. Penasaran gak? Langsung aja kita masuk ke review nya ya gengs..

1. Joylab Moisture Bomb Facial Toner

Produk pertama yang aku coba adalah tonernya. Kemasannya sebenarnya cukup simple dan premium, setiap series dari Joylab memiliki warna yang membedakan series nya. Untuk series Moisture Bomb, warnanya adalah coral seperti yang bisa kalian lihat pada gambar berikut.



Kemasan luarnya berbentuk box dari bahan plastik mika dan ada beberapa sisi yang transparan, sehingga kemasan produk terlihat dari luar. Pada bagian kemasan luar ini, tertera informasi dasar seperti kandungan pada produk, tanggal kadaluarsa, dan lain-lain.

Sementara itu, pada kemasan produk sendiri juga tertera beberapa informasi namun tidak tertera kandungannya, jadi kalau kalian mau tahu kandungannya, jangan dibuang kemasan luarnya ya XD

Kemasan produknya berbentuk botol dan terbuat dari bahan plastik yang cukup tebal dan keras. Netto produk ini adalah 100ml, ukurannya gak terlalu besar jadi bisa dibawa travelling dengan aman, gak makan tempat juga.




Bagian tutupnya berupa tutup ulir / putar, bagian tempat keluar produk agak kecil. Ketika mengeluarkan produk, ada semacam sistem "penahan" di bagian lubang tersebut sehingga jika hanya membalikkan botol, produk akan keluar sedikit demi sedikit, tidak langsung mengalir. Karena botolnya keras, kita akan kesulitan memencet botol untuk mengeluarkan produk, jadi cara paling praktis untuk mengeluarkan tonernya adalah dengan mengocok / membuat botol turun-naik sampai keluar sejumlah toner yang cukup untuk wajah kita.

Tekstur toner ini cukup cair, seperti toner pada umumnya. Karena mengandung glycerin, mungkin kalian akan merasakan kulit kalian jadi lebih lembut saat mengaplikasikan toner ini ke wajah (terasa seperti ada lapisan gitu). Sebenarnya glycerin ini termasuk hydrating products, atau yang biasa disebut humektan. Jadi, dalam tahapan awal skincare routine, produk ini pas banget dipakai, karena akan membantu mengikat molekul air dan "menambah" kandungan air.

Setelah pemakaian 2 minggu, so far produk ini aman di kulit sensitifku, tidak terasa panas atau gatal, jadi aku bisa melanjutkan pemakaiannya. Aku pakai toner ini pagi dan malam hari, sesuai anjuran pada kemasannya.

2. Joylab Moisture Bomb Water Essence


Produk kedua yang aku coba adalah essence. Kemasannya sama dengan produk sebelumnya, ada kemasan luar berbentuk plastik mika transparan dengan sedikit sentuhan warna coral. Sementara untuk kemasan produknya sendiri, berwarna putih dengan tulisan warna coral, seperti gambar berikut.



Botolnya berbentuk pump dan cukup langsing, dengan netto 25 ml. Kemasan botol yang langsing menurutku sangat membantu untuk dibawa travelling, jadi gak makan tempat. Selain itu, material botolnya sepertinya semacam stainless steel yang kokoh dan tidak mudah pecah. Dari segi kemasan sih aku suka, yaa..


Untuk bagian tutupnya, ada tutup semi-transparan dari plastik tebal untuk melindungi bagian pump nya. Pump nya juga berbahan plastik dan mudah digunakan. Jika pertama kali memakai produk ini, kalian perlu memompa beberapa kali sampai produk keluar. Sepertinya di dalam botolnya, sistem nya airless pump gitu, yang gak pake selang itu looh, jadi kita harus pompa beberapa kali untuk menghilangkan udara di atasnya dan "menaikkan" produk ke atas, sampai akhirnya produk keluar dari lubang pump nya.


Tekstur nya sendiri cukup kental untuk ukuran sebuah essence, hampir seperti serum. Namun ketika terkena suhu tubuh, perlahan essence ini seperti "meleleh" dan teksturnya menjadi lebih cair dan mudah diratakan. Warna awalnya putih susu, tapi ketika sudah mencair, akan terlihat bening.

Essence ini mengandung beberapa hydrating maupun moisturizing product. Ada diglyceryn (hydrating), shea butter (moisturizing), dan ada pula butylene glycol (hydrating). Pas banget nih, produk essence ini bisa membantu menambah kadar air di kulit kita dengan mengikat molekul air, tapi sekaligus menahan agar kadar air itu gak hilang / lepas lagi dari kulit kita. 

Setelah pemakaian 2 minggu, so far produk ini aman di kulit sensitifku, tidak terasa panas atau gatal, jadi aku bisa melanjutkan pemakaiannya. Meskipun perlu sekitar 1 - 2 menit untuk menunggu produk benar - benar meresap ke kulit, baru kemudian aku bisa melanjutkan step skincare berikutnya. Aku pakai malam hari saja, walau sebenarnya bisa dipakai pagi dan malam hari.

3. Joylab Moisture Bomb Dose Serum


Produk ketiga yang aku coba adalah serum. Kemasannya hampir sama persis dengan produk essence nya, ada kemasan luar berbentuk plastik mika transparan dengan sedikit sentuhan warna coral. Sementara untuk kemasan produknya sendiri, berwarna coral dengan tulisan warna putih, seperti gambar berikut.



Botolnya berbentuk pump dan cukup langsing, dengan netto 25 ml. Detail bahan kemasan produk, detail tutup, pump dan lain-lain nya sama persis dengan essence nya, jadi dari segi kemasannya sih aku suka, seperti essence nya.

Tekstur serum ini sendiri standar sih, seperti serum pada umumnya. Agak kental, warnanya agak putih keruh gitu. Cukup mudah meresap, biasanya aku menunggu sekitar 5 menit agar produk benar-benar meresap, sebelum masuk ke tahap skincare selanjutnya.


Serum ini mengandung beberapa kandungan yang cukup unik, di antaranya ada propanediol yang bisa membantu kandungan aktif pada skincare sebelumnya menjadi lebih menyerap pada kulit (yang mana berarti, jika kita pakai produk hydrating - moisturizing products, berarti kandungan ini akan membantu melembabkan kulit dengan lebih baik). Selain itu, produk ini juga masih mengandung glycerin sebagai humektannya. 

Setelah pemakaian 2 minggu, so far produk ini aman di kulit sensitifku, tidak terasa panas atau gatal, jadi aku bisa melanjutkan pemakaiannya. Aku pakai malam hari saja, sesuai anjuran pada kemasannya.

4. Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme


Produk terakhir yang aku coba adalah moisturizer gel yang namanya cukup unik, yaitu Pudding Gel Creme. Kemasannya hampir sama dengan produk essence nya, ada kemasan luar berbentuk plastik mika transparan dengan sedikit sentuhan warna coral. Sementara untuk kemasan produknya sendiri, berwarna putih dengan tulisan warna coral, dan tutupnya berwarna coral, seperti gambar berikut.



Bentuknya adalah jar / pot dengan netto ml. Pada saat membuka tutup kemasan yang berbentuk tutup ulir / putar, kita akan menemukan tutup seal tambahan berwarna putih untuk menjaga kehigienisan produk.


Tekstur moisturizer ini cukup unik, saat diambil dari kemasan, terasa benar-benar lembut dan ringan, padahal agak kental gitu seperti gel. Ketika terkena suhu panas tubuh, produk ini akan "meleleh" dan menjadi cukup mudah meresap. Selain itu, menurutku moisturizer ini bahkan lebih ringan dari essence maupun serum nya.


Kandungannya pun tidak hanya hydrating dan moisturizing product saja, ada juga kandungan Niacinamide yang bisa membantu mencerahkan wajah dan menyamarkan noda bekas jerawat. Jadi, produk moisturizer ini berguna banget buat kulitku yang penuh dosa XD

Setelah pemakaian 2 minggu, so far produk ini aman di kulit sensitifku, tidak terasa panas atau gatal, jadi aku bisa melanjutkan pemakaiannya. Aku pakai malam hari saja, walau sebenarnya bisa dipakai pagi dan malam hari.

Sekadar tambahan informasi nih gengs, Joylab Moisture Bomb Series ini tidak mengandung paraben, alkohol, silikon, dan sulfat! Selain itu, Joylab juga menjamin semua produknya cruelty free looh!

Buat yang mau coba rangkaian produk ini, kalian bisa banget cek di Sociolla (klik!) dan dapatkan potongan Rp. 50.000 jika kalian menggunakan kode : SBNLAL2D (minimal pembelanjaan 250.000) 😍



Bisa dibeli dalam 1 paket isi 4 produk ini, dan bisa juga dibeli satuan loh geengs! Kalau kalian mau coba produk yang mana? Atau udah pernah coba produk ini? 😍

See u on my next post, girls!

You May Also Like

18 komentar

  1. Jujur aku belum coba joylab ini dan penasaran banget sama semua manfaat yg di klaim, fix nih beb teracuni akutu...

    ReplyDelete
  2. Belum pernah cobain nih, ingin cobain yang serumnya dan moisturizernya juga , duh kebayang kulitnya jadi lembab dan glowing gitu deh.

    ReplyDelete
  3. aku selalu suka skincare dengan packaging minimalis kaya joylab ini. penasaran ih pengen coba, mau pake kodenya ya mba hehe

    ReplyDelete
  4. aku penasaran sama JoyLab ini, katanya bagus ya, aku ga nyangka kalau dia lokal loh :)

    ReplyDelete
  5. paling penasaran sama pudding gel cremenya nih sepertinya bakal cocok sama kulitku yang dehidrasi ini

    ReplyDelete
  6. Saya penasaran sekali sama water essence nya Joylab mba,.mau cobain beli ah setelah skincare sekarang habis

    ReplyDelete
  7. Teeh cucok banget buat kulitku yg sensitif ini kalo pake joylab yg moisturizer bomb pudding gel. Ah penasaran

    ReplyDelete
  8. kalau tutup ulir tuh aku suka tumpah dan paling males juga kalau pas nuanginnya mba hahaha..tapi pengen coba deh ini

    ReplyDelete
  9. Hmmm kukira waktu ditulis ada produk yang bisa sekaligus moisturizing dan hydrating itu ya hadir dalam satu produk, ternyata masih satu-satu :)

    ReplyDelete
  10. Joylab Moisture Bomb Series ini cocok banget dipake di musim pancaroba kayak gini yaa jadinya biar bikin kulit tetep lembab dan sehat

    ReplyDelete
  11. kemasan luar tonernya lucu yaaa. dari mika bening gitu. jadi kesannya lebih gemes lagi buka kemasannya buat pakai tonernya

    ReplyDelete
  12. Sepertinya produk Joylab Moisture Bomb series ini cocok sekali ya untuk melindungi kulit Selama musim pancaroba seperti saat ini biar kulit tetap lembab dan sehat

    ReplyDelete
  13. Bertambah lagi nih produk rekomendasi untuk perawatan wajah. Aku penasaran sama essence, belum pernah pakai :)

    ReplyDelete
  14. Packaging-nya ceria banget bebb, seger gitu kayak jeruk, orens orens hihiiiii.
    Btw aku suka banget kalo aplikatornya berupa pump gitu, jadi lebih memudahkan buat mengontrol seberapa banyak produk yang mau dipake.

    ReplyDelete
  15. Wow kandungannya Aman ya. Jadi penasaran dengan harganya. Apalagi ada kode diskonnya nih.

    ReplyDelete
  16. si joylab ini kemasannya emang mini mini ya, cocok banget emang buat travel. aku blm pernah nyoba si tapi, walaupun penasaran

    ReplyDelete
  17. Asiknya perawatan kulit yang cocok dan bikin kulit lembab.
    Kalau pengin cobain, di saranin pakai yang apa dulu, kak..?

    ReplyDelete
  18. Penasaran beb sama joylab ini packagingnya unik sekali soalnya warna oranye gitu..dan aku pertama denger

    ReplyDelete

Total Pageviews