[Honest Review] Redakan Kram Perut Saat Haid dengan iFree [Bahasa Indonesia]
by
widyalimitedcom
- Tuesday, June 25, 2019
- Pad Penghangat untuk Mengatasi Kram Perut -
Haaii geengs! Mau curhat dulu nih sedikit, beberapa hari yang lalu, aku pergi ke Jakarta, eh pas banget dong aku "dapet" alias haid hari pertama 😢 Dan buat yang belum tau, aku kalau haid hari pertama - kedua itu sakit perut banget banget, niat pengen liburan malah jadi terhambat gara-gara haid 😢
Kalau di rumah, biasanya aku pakai botol kemudian diisi air panas, dan ditempelkan ke perut. Lumayan hangat sih, tapi susah gerak bok, botol di perut ganggu banget 😂 Palingan sambil tiduran sih biasanya.. Untungnya, ada temanku yang merekomendasikan iFree. Apakah itu?
Jadi, iFree adalah pad terapi hangat yang dapat dipakai oleh kita saat perut (atau mungkin pinggang bagi sebagian orang) terasa sakit saat menstruasi. Uniknya, pad ini dapat ditempelkan dengan mudah, dan tidak akan mengganggu aktifitas kita. Dalam 1 kemasan dus / box, terdapat 2 sachet, dan 1 sachet berisi 1 pad. Jadi, dalam 1 dus kita akan mendapatkan 2 pad. Pada klaim produk, pad ini bisa memberikan kehangatan sampai 8 jam.
Cara kerja iFree ini adalah dengan proses alami OxyHeat. Proses ini memungkinkan pad mengeluarkan efek hangat saat terkena udara. Efek hangat ini akan membantu meregangkan otot yang sedang kram ataupun terasa nyeri (umumnya, saat haid akan terasa nyeri di bagian perut dan pinggang).
Cara pakai nya juga cukup mudah dimengerti, karena di bagian belakang kemasan (baik kemasan dus maupun sachet) terdapat penjelasan cara pakainya. Selain itu, terdapat pula penjelasan mengenai tingkatan kehangatan dari pad ini. Jika perut kalian tidak terlalu sakit, kalian bisa menempelkan pad di bagian dalam baju / atasan, dan tingkat kehangatannya adalah agak hangat (tingkat hangat paling rendah).
Jika terasa kurang hangat, kalian bisa menempelkan pad di bagian luar celana dalam, dan tingkat kehangatannya adalah hangat (tingkat hangat sedang). Jika masih terasa kurang hangat, kalian bisa menempelkan pad di bagian dalam celana dalam, dan tingkat kehangatannya adalah lebih hangat (tingkat hangat paling tinggi). Untuk lebih jelasnya, pada kemasan terdapat ilustrasi gambarnya, looh! Sangat mudah dipahami 😍
Nah, sekarang langsung aja aku share cara pakai yang efektif untuk produk ini yaa.. Mungkin sedikit berbeda dengan cara pada kemasan, tapi menurutku lebih nyaman untuk memakai cara berikut.
Pertama, buka kemasan sachet dan keluarkan pad. Kalian akan melihat dua sisi pad, sisi yang memiliki perekat (dilapisi kertas dan ada cara pakai) serta sisi kain (seperti kain kassa). Bagian perekat nantinya ditempelkan ke kain, bukan ke kulit yaa!
Kedua, diamkan pad dan biarkan terkena udara selama 3 - 5 menit. Pad akan menghangat saat terkena udara. Jika langsung ditempelkan, efek hangatnya akan kurang terasa di menit-menit awal, jadi lebih baik diamkan dulu di udara terbuka.
Ketiga, buka lapisan perekat di bagian belakang pad, kemudian tempelkan ke kain / pakaian sesuai tingkat kehangatan yang diinginkan. Setelah itu, kalian akan merasakan kehangatan dari pad ini.
Terakhir, jika sudah tidak terasa hangat, maka kalian bisa melepas pad ini. Klaim nya sih 8 jam setelah digunakan, tapi untuk pengalamanku, bisa sampai 24 jam kok!
Pengalaman pribadiku saat menggunakan pad ini, aku merasa sangat nyaman. Aku bisa beraktifitas seperti biasa, tanpa terasa nyeri pada bagian perut. Selain itu, pad ini tidak terasa mengganjal, tidak seperti saat aku memakai botol berisi air hangat 😂 Dari luar pun pad ini tidak terlihat menonjol, jadi enak banget deh pokoknya! Selain itu, cara pakainya juga gampang banget kan, tinggal tempel, selesai deh!
Oh ya, seperti yang tadi aku bilang, aku pakai pad ini sampai 24 jam looh! Dan aku pakainya di bagian dalam celana dalam untuk memberikan efek hangat yang maksimal. Karena masih terasa hangat, jadi aku pakai terus dan tidak melepasnya. Namun memang terkadang pad nya tidak terasa hangat jika tidak ada udara, jadi pad ini lebih terasa hangatnya jika kita bergerak dibandingkan jika kita duduk / tiduran / diam saja. So far, aku suka dengan pad ini 😍
Jadi, kalau kalian juga sering mengalami nyeri / kram perut saat haid, kalian bisa banget coba produk ini! Harganya murah loh, cuma sekitar Rp. 25.000 - Rp 28.000 saja per box nya! Kalian bisa beli di Guardian, Watsons, Dandan, Hypermart, Boston, Viva Health Apotek, Apotek Roxy dan di e-commerce kesayangan kalian seperti JD.ID juga sudah ada looh!
Jangan lupa juga untuk cek websitenya www.ifreeindonesia.com dan juga Instagram mereka @ifree.indonesia ! #iFreetobeMe